Perkembangan Bayi 1 Bulan

Ketika si mungil lahir ke dunia, sungguh membahagiakan rasanya. Anggota keluarga baru yang membawa keceriaan dan suka cita di tengah-tengah keluarga. Tahun-tahun pertama dari kelahiran bayi merupakan saat-saat yang luar biasa. Bayi tumbuh menjadi balita yang mulai bisa berjalan dan berbicara.

Pada bulan pertama, bayi mulai membiasakan diri dengan dunia barunya. Bunda dan Ayah, menjadi petugas yang mengurus segala kebutuhan si kecil. Anda akan segera mengetahui, perkembangan bayi Anda selama satu bulan.

Perlu diketahui bahwa, bila si kecil lahir prematur, Anda sebaiknya mengukur perkembangan bayi dihitung dari tanggal kelahiran normal, bukan berdasarkan usia kelahiran kronologis mereka yaitu dihitung dari hari kelahiran mereka. Sebagian besar dokter, mengevaluasi perkembangan bayi berdasar tanggal kelahiran normal bayi. Bayi prematur membutuhkan waktu yang lebih lama dibanding bayi yang lahir normal

Perkembangan Fisik Bayi

- Otot leher bayi semakin kuat sehingga bisa mengangkat kepalanya. Ketika tengkurap, bayi sudah mampu mengangkat kepalanya dalam waktu singkat.

- Gerakan tangan dan kaki masih belum terkendali.

- Mata bayi berumur satu bulan masih rabun, ia hanya bisa fokus melacak objek bergerak pada jarak 20 - 25 cm. Si kecil akan tertarik dengan objek tebal dengan pola warna putih hitam. Bayi Anda akan memutar kepala dan matanya untuk melihat Anda.

- Si kecil akan mulai bergumam untuk mengungkapkan perasaannya. Anda bisa berbicara kepada bayi Anda karena ia telah mampu mengenali Anda.

- Bayi Anda sudah bisa mendengar suara Anda. Jadi, Anda bisa berbicara atau bernyanyi saat menyusui, menggendong, bermain atau memandikan si kecil.

- Bayi berusia satu bulan mengepalkan jarinya ketika Anda meletakkan jari Anda ke telapak tangannya.

- Jika Anda menyusui si kecil, bayi akan menyusu ibunya setiap 2-3 jam atau sekitar 8-12 kali sehari. Jika Anda memberi susu formula, bayi makan setiap 3-4 jam atau 6-8 kali sehari.

- Bayi berusia satu bulan tidur selama 2-3 jam, kemudian bangun, makan dan tidur lagi. Bayi yang baru lahir, rata-rata tidurnya sekitar 15 sampai 18 jam per hari.

Perkembangan Emosional Bayi

- Si kecil sudah bisa tersenyum. Berikan senyuman hangat untuk bayi Anda.

- Bayi Anda sangat penuh perhatian dan suka mempelajari wajah orang lain.

- Bayi Anda suka melihat benda bergerak atau kontras yang berada di dekatnya.

- Bayi sudah memperlihatkan respon positif terhadap suara-suara dan musik berirama sederhana.

Perkembangan bayi berumur satu bulan di atas merupakan panduan umum. Setiap bayi adalah unik dan akan mencapai tonggak perkembangan mereka pada waktu yang berbeda-beda. Jika Anda masih kurang yakin dengan perkembangan bayi Anda, Anda bisa berkonsultasi ke dokter anak.